Setelah banyak memposting materi tentang Organisasi sekarang saatnya saya menceritakan pengalaman saya di dalam berorganisasi. pada saat SMA saya mengikuti sebuah organisasi yang mungkin tidak semua orang mau untuk mengikutinya karena banyak alasan yang ada, dan alasan yang paling sering saya dengar dari orang-orang yang tidak mau mengikuti organisasi ini adalah Cape,Panas,Males dan Takut menjadi hitam. Organisasi yang saya ikuti adalah Paskibra atau yang disebut PASUS di sekolah saya SMAN 1 Cibinong.
Awalnya saya juga enggan untuk ikut serta dalam Paskibra karena seringkali saya melihat pada saat latihan semua anggotanya di suruh berbaris rapih dan terus menerus mendapatkan komando dan terlihat sangat melelahkan karena semua itu dilakukan di lapangan terbuka dan dalam keadaan cuaca yang panas tapi setelah teman saya mengajak untuk bergabung dengan eskul ini pada akhirnya sayang ikut serta kedalam organisasi ini kalo tidak salah pada saat semester dua di kelas sepuluh.
Setelah mengikuti Paskibra semua anggapan tentang organisasi ini pun benar-benar terbukti dan sangat terasa dari mulai di suruh berbaris di bawah trik matahari , push up yg terus-menerus, cape, omelan-omelan para senior dan masih banyak lagi hal yang mungkin tidak menyenangkan dalam organisasi ini tapi banyak juga hal-hal menyenangkannya ko.
Pada saat kelas sebelas saya mengikuti lomba yang di adakan di salah satu SMA Negeri Kab.Bogor dan pada saat sebelum hari lomba saya dan pasukan yang lain terus mendapatkan pelatihan intensif yang di dalamnya banyak sekali tantangan rintangan hambatannya karena memang lomba ini mentukan pamor sekolah terutama pamor pasukan Paskibra sekolah masing-masing , setelah hari-H tiba kami semua menjalankan lomba dengan cukup baik menurut kami tetapi hasil yang didapat belum memuaskan karena kami tidak mendapatkan gelar juara sama sekali di lomba itu dan kekecewaan yang sangatpun melanda diri kami karena semua perjuangan selama kami latihan dengan keras dan penuh cacian omelan dan tekanan hanya berbuah kekalahan yang pahit tidak hanya selesai disitu pada saat kami kalahpun muncul lagi berbagai omelan-omelan dari para senior , Sudahlah kita lupkan masalah kekalahan itu hahahahaha.
Pada pertengahan semester 2 kalo tidak salah ada lomba lagi dan lomba ini adalah lomba memperebutkan piala bergilir Walikota Bogor , saat saya pertama kali ditawarkan untuk mengikuti lomba ini saya ragu dan memilih untuk tidak ikut serta dalam pasukan karena sudah tahu bagaimana latihan yang akan dihadapi dengan beriburibu tantangan dan cobaan hahahaha tetapi setelah dibicarakan dan karena bujukan dari teman-teman akhirnya sayapun ikut serta dalam lomba ini dan masih sebagai pasukan bukan menjadi komandan atau MC , setalah fix saya dan semua pasukan mengikuti lomba ini dan sudah mendaftar, latihan intensif pun kembali berjalan lagi yaaa dalam hati saya yang ada hanya rasa malas karena sudah mersakan yang namanya latihan untuk mengikuti lomba itu pasti sangatlah Melelahkan. Sudah berminggu-minguu latihan kami jalanin akhirnya lomba yang di nanti-nantikanpun datang juga lomba diliaksanakan di Gor Padjajaran Bogor dan setelah kami tampil kami merasa puas dengan apa yg kami tampilkan setelah semua sekolah menampilkan Aksinya tiba juga saat pengumuman semuapun sangat tegang daan hasil pengumuman pemenang dibacakan Alhamdulillah SMA saya lolos ke tahap berikutnya , saya fikir langsung menang dan dapat juara ternyata tidak karena lomba yang sebenarnya masih ada dan lomba ini mungkin hanya babak penysihan , seneng bercampur kecewa senang karena saya bisa lolos tapi kecewa ternyata masih ada lomba yang berikutnya dan pasti Latihan yang penuh dengan cobaan rintangan tantanganpun akan hadir kembali. Setelah berminggu-minggu kami semua latihan dengan penuh cucuran keringat hahaha samapi-sampai saya pun sakit karena latihan yang tiada hentinya, Akhirnya lomba yang sesungguhnyapun datang, kami semua bertekat untuk menampilkan yang terbaik dan menampilkan hasil jerih payah kami selama latihan yaa dan hasil jeri payah kami selama ini dalam latihan membuahkan hasil yang sangat menggebiraakan karena sekolah saya mendaptkan gelar Juara 2 pada lomba ini dan yang menambah diri saya bahagia adalah karena saya menjadi seorang Penjuru dalam pasukan sayalah orang yang pertama yang memegang piala tinggi yang di idamidamkan itu karena saya yang menerima piala itu dan semua jerih payah selama latihan berbulanbulan itu terbayar sudah dengan gelar juara ini hahahaha tapi ada satu hal yang sampai saat ini masih saya sesalkan kenapa sampai saat ini sertifikaat kemenangan itu belum juga sampai ke tangan kami para pasaukan padahal itu adalah bukti bahwa kami telah memenangkan dan itu menjadi kebanggan tersendiri buat kami.
Jadi walaupun banyak sekali kesusahan dalam saya mengikuti organisasi khusunya Paskibra ini tapi saya merasakan mendapatkan timbal balik juga saya jadi lebih bisa bertanggung jawab, disiplin, taat terhadap peraturan, bisa manjaga emosi, bisa belajar menjadi seorang pemimpin yang baik, saya banyak mendapatkan ilmu-ilmu sosial dari berorganisasi seperti ini dan masih banyaak lagi manfaat baik dari kita berorganisasi .
ini ceritaku apa ceritamu ? HAHAHAHA ^^
Senin, 28 Oktober 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar